6:49 AM
0
Harga iPad Mini 3 – Tidak hanya merilis iPad Air 2, Apple juga merilis iPad Mini 3 bebarengan dengan perilisan tablet premium tersebut. Kualitas yang dimiliki iPad Mini 3 sama baiknya dengan iPad Air 2 karena sudah dilengkapi operating system iOS 8.1 dan hardware bertenaga yang memiliki peforma menjanjikan dala menjalankan ribuan aplikasi iOS.
Apple iPad Mini 3 merupakan salah satu tablet tercanggih di dunia, karena dilengkapi beragam fitur dan teknologi terkini. Fitur paling keren dari iPad Mini 3 adalah fitur Touch ID yang memanfaatkan sensor sidik jari. Tak hanya digunakan sebagai fitur keamanan, Touch ID juga digunakan sebagai metode pembayaran Apple Pay, yang dirilis bebarengan dengan Apple iPad Mini 3.
iPad Mini 3 juga dilengkapi processor A7 dengan arsitektur 64 Bit. Kekuatan pemrosesan yang luar biasa tersaji pada Chipset tersebut, dan untuk menambahkan kualitas grafis tablet ini dilengkapi gpu PowerVR G6430 dengan pemrosesan Quad Core. Untuk mengimbangi hardware tersebut sudah tersedia iOS 8.1 dengan segala fitur-fitur yang dimilikinya.
Advertisement
iOS 8 memiliki antar muka yang mudah digunakan, namun tetap dilengkapi fitur luar biasa dengan keamanan sebagai kuncinya. Fitur keamanan pada iPad Mini 3  teroganisir sangat baik, dengan mengandalkan Touch ID sebagai otentikasi untuk membuka aplikasi yang dimiliki tablet ini, dan untuk melihat lebih jauh spesifikasi yang dimiliki iPad Mini 3, silahkan simak pada artikel Spesifikasi Dan Harga iPad Mini 3 dibawah ini.

Spesifikasi Dan Harga iPad Mini 3

Spesifikasi iPad Mini 3 Harga iPad Mini 3, Tablet Apple Berfitur Fingerprint sensor
Spesifikasi iPad Mini 3

Spesifikasi iPad Mini 3 : 

  • Dimensi : 200 x 134.7 x 7.5 mm
  • Berat : 341 g
  • Layar : LED-backlit IPS LCD, 1536 x 2048 pixels, 7.9 inches (~324 ppi pixel density)
  • Ram : 1 GB RAM DDR3
  • Memory : 16GB/64GB/128GB
  • Operating System : iOS 8.1
  • Processor : Apple A7, Dual-core 1.3 GHz Cyclone (ARM v8-based)
  • GPU : PowerVR G6430
  • Konektivitas : DC-HSDPA, 42 Mbps; HSDPA, 21 Mbps; HSUPA, 5.76 Mbps, LTE, 150 Mbps, Bluetooth v4, MicroUSB, Wi-Fi 802.11 a/b/g/n, dual-band
  • GPS : A-GPS, GLONASS
  • Kamera Belakang : 5 MP, 2592 х 1944 pixels, autofocus, Geo-tagging, touch focus, face/smile detection, HDR (photo/panorama), Video 1080p@30fps
  • Kamera Depan : 1.2 MP, 720p@30fps, face detection
  • Baterai : Non-removable Li-Po 6470 mAh

Review iPad Mini 3 : 

Review iPad Mini 3 Harga iPad Mini 3, Tablet Apple Berfitur Fingerprint sensor
Review iPad Mini 3
Layar Quad HD Retina Display
Layar Retina Display iPad Mini 3 memiliki ketajaman lebih baik dibandingkan iPad Air 2, karena ukuran layarnya lebih kecil dengan bentang 7.9 inches dan resolusi sebesar  1536 x 2048 pixels, sehingga kerapatan pixelnya lebih besar mencapai ~324 ppi. Layar fantastis yang dimiliki iPad Mini 3 berteknologi LED-backlit IPS LCD sehingga kecerahan, dan ketajamannya mampu menyaingi layar Super Amoled miliki Samsung.
Desain iPad Mini 3 tetap premium dengan ketebalan 7.5 mm dan bobot cukup ringan hanya 341 gram. Material yang digunakan pada tablet ini menggunakan bahan metal yang solid saat digenggam walaupun memiliki ukuran yang cukup besar. Pada bagian bawah disediakan tombol home yang dilapisi crystal sapphire dan dikelilingi cincin stailess steel dengan sensor fingerprint didalamnya.
iOS 8.1
Apple sudah merombak habis-habisan iOS 8.1 pada tablet ini, sehingga user interfacenya lebih cantik namun tetap user friendly. Berbeda dengan Android yang bisa dikustomisasi secara bebas oleh penggunanya, pada iOS 8.1 anda tidak bisa menambahkan launcher ataupun custom rom sehingga tampilan iconnya tetap sama, namun anda masih bisa menambahkan beberapa widget menarik yang tersedia untuk iPad Mini 3.
Peforma Processor 64 Bit
Chipset A7 dirancang dengan arstektur 64 bit sehingga peformanya menyamai processor pada komputer dekstop. Kecepatan CPU yang dimiliki iPad Mini 3 hanya Dual Core 1.3 Ghz, akan tetapi peforma dalam menjalankan aplikasi sudah melampaui peforma processor Quad Core pada smartphone Android. Kinerja grafis yang dimiliki Chipset tersebut juga sangat luar biasa dengan GPU bertipe PowerVR G6430.
Di sediakan Ram berukuran 1Gb untuk meningkatkan kinerja multitasking iPad Mini 3. Untuk urusan memory, iPada Mini 3 dipasarkan dengan 3 pilihan memory internal berbeda-beda yaitu 16GB, 64 GB dan 128 GB sehingga harga iPad Mini 3 pun ikut berbeda menyesuaikan memory internal yang digunakannya. Tablet ini tidak memiliki memory ekternal jadi lebih baik anda membeli iPad Mini 3 dengan kapasitas memory internal yang lebih besar.
Review iPad Mini 31 Harga iPad Mini 3, Tablet Apple Berfitur Fingerprint sensor
Review iPad Mini 3
Chipset A7 yang dimiliki iPad Mini 3 akan mengoptimlkan pemakaian daya pada baterai berukuran 6470 mAh. Baterai akan terasa lebih awet dengan ketahanan mencapai 10 Jam. Apple juga melengkapi tablet ini dengan asistem pribadi yaitu “Siri” yang mampu memberikan kemudahan bagi penggunanya. Selain itu tersedia pula GPS dengan teknologi A-GPS dan Glonass.
Konektivitas LTE
Ada 2 model iPad Mini 3, yaitu versi wifi only, dan versi celullar yang dilengkapi konekvitias internet super cepat (LTE). Berbeda dengan tablet Android premium, yang dilengkapi NFC.  Apple tidak menghadirkan konektivitas canggih tersebut pada iPad Mini 3, namun bukan menjadi masalah bagi sebagian orang, karena peforma iPad Mini 3 tetap luar biasa walaupun tanpa adanya NFC.
Ipad Mini 3 memberikan kecepatan wifi luar biasa berkat dua antena dan teknologi MIMO (multiple-input multiple-output), sehingga kecepatannya bisa mencapai 300 mbps. Nonton video streaming di youtube, berbagi foto atau dokumen dengan AirDrop, atau hanya sekedar browsing web, koneksi internet iPad Mini 3 tetap yang tercepat.
Dual Kamera iSight
Kamera utama pada iPad Mini3 hanya beresolusi 5 megapixel. Memang tergolong sangat rendah, karena rata-rata tablet Android premium dengan harga sekelas Harga iPad Mini 3 memiliki kamera minimum 8 Megapixel. Kamera tersebut juga tidak dilengkapi LED Flash, akan tetapi kualitas gambar yang dihasilkan kamera iPad Mini 3 tetap berkualitas dengan teknologi kamera iSight yang dilengkapi touch focus, face/smile detection, dan HDR layaknya kamera profesional. Sedangkan kemampuan video yang bisa rekam kamera tersebut sudah Full HD 1080p dengan kecepatan 30fps.
Pada bagian depan sudah tersedia kamera 1.2 Megapixel dengan kemampuan video HD 720p sehingga kualitas video call yang bisa diraih kamera tersebut sangat jernih dan akan dioptimalkan dengan fitur face detection. Apple juga melengkapi tablet ini dengan aplikasi Face Time Over untuk melakukan panggilan video, dan berfoto selfie dengan kaulitas yang tajam dan jelas, bahkan pada tempat bercayaha rendah.

Harga iPad Mini 3 : 

Harga iPad Mini 3 Harga iPad Mini 3, Tablet Apple Berfitur Fingerprint sensor
Harga iPad Mini 3
Harga iPad Mini 3 dijual dengan harga termurah $399 atau hampir 5 Juta Rupiah untuk versi wifi only, dan harga termahal untuk versi ini dibanderol mencapai $599 atau sekitar 7.3 Juta Rupiah. Harga yang cukup mahal tentunya, apalagi hanya tersedia konektivitas wifi. Bagi anda yang memiliki uang lebih dan membutuhkan konektivitas data yang lengkap, lebih baik membeli iPad Mini 3 versi cellular dengan harga termurah $529 untuk versi 16GB, dan harga termahal mencapi $729 untuk versi 128 GB.
Harga iPad Mini 3 Wi-Fi onlyHarga iPad Mini 3 Wi-Fi + Cellular
16 GB399 dollar AS (Rp 4,9 juta)529 dollar AS (Rp 6,5 juta)
64 GB499 dollar AS (Rp 6 juta)629 dollar AS (Rp 7,7 juta)
128 GB599 dollar AS (Rp 7,3 juta)729 dollar AS (Rp 8,9 juta)
Harga iPad Mini 3 lebih murah dibandingkan Harga iPad Air 2 yang bisa andas simak pada informasi hariangadget.com sebelumnya. Tablet premium buatan Apple tersebut tentu tak akan lama lagi hadir di Indonesia, namun kemungkinan Harga iPad Mini 3 tersebut akan naik melebihi Daftar Harga iPad Mini 3 yang kami sampaikan diatas

0 komentar:

Post a Comment